Sayuran Penghasil Vitamin E




Sha Mantha

                                       

Vitamin E sangat penting bagi kesehatan kita, dan umumnya membantu mencegah dan mengatasi beberapa kondisi yang bisa terjadi pada kulit. 

Vitamin E menawarkan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh dan perawatan kulit.

Sifat antioksidan Vitamin E membantu menangkal radikal bebas dan menjaga kulit tetap segar bercahaya.  

Vitamin ini juga menawarkan manfaat perlindungan kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Manfaat lainnya adalah untuk menjaga jantung, hati dan ginjal agar tetap sehat. 

Untuk orang dewasa membutuhkan vitamin E untuk setiap harinya hampir 15mg. 

Tubuh manusia tidak bisa memperoduksi vitamin E sendiri, sehingga harus mendapatkanya dari sumber asupan dari luar atau makanan. 

Kita juga dapat memperoleh vitamin ini dari suplemen alami, atau langsung dari makanan yang mengandung vitamin E. 

Berikut ini sayuran  yang mengandung Vitamin E; 

Bayam

Selain terkenal akan zat besinya, bayam juga sarat dengan Vitamin E,  Antioksidan, dan banyak nutrisi penting lain seperti kalsium dan folat. 

Brokoli 

Brokoli menduduki peringkat atas sebagai sayuran yang paling bergizi didunia. Selain itu, sayuran ini juga dikenal sebagai makanan pendetoks tubuh yang baik dan sumber tinggi Vitamin E.

Tomat 

Tomat adalah salah satu buah sayuran yang bisa dimakan dalam bentuk masakan  apapun kedalam makanan kita. 

Umumnya mengandung Vitamin E, C, zat Besi dan serat.

Cabai Merah dan Paprika Merah

Bumbu seperti cabai merah dan paprika tidak hanya menyedapkan masakan Anda, tetapi juga menambah asupan Vitamin E dan Antioksidan. 

Wortel

Wortel menyediakan sumber vitamin E sebesar 5.6 %. 

Namun wortel memiliki kandungan beta karoten yang sangat besar.  Ini adalah sumber anti oksidan yang bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker, serangan jantung dan masalah pembuluh darah. sha 

Dari Berbagai Sumber

Photo Taken By; World Photo Of Indonesia

 

Comments